SAMARINDA – Pada hari Senin 25 April 2022 Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Samarinda melalui Bidang Pembinaan Pendidikan PAUD, SD dan SMP mengadakan rapat Tim Pengadaan Penyusunan Buku Kurikulum Muatan Lokal (Mulok) untuk Pendidikan Dasar dan Pendidikan Anak Usia Dini dan Nonformal di Kantor Dinas Pendidikan & Kebudayaan Kota Samarinda. Jl. Biola No.4A, Sungai Pinang Luar, Kec. Samarinda Kota.
Acara yang di pimpin oleh Kepala Bidang Pembinaan SMP, dan di hadiri Kepala Sekolah dan Guru yang memiliki kompetensi dalam membuat kurikulum muatan lokal. Dengan dibentuknya tim Penyusunan Kurikulum Mulok ini diharapkan dapat menggali potensi daerah terkait kearifan lokal Kota Samarinda sebagai Ibu Kota Provinsi Kalimantan Timur dimana Ibu Kota Negara yang baru akan dibangun ke dalam Kurikulum Mulok Pendidikan Dasar, PAUD dan Nonformal.
Sebagaimana nantinya dalam rapat ini diharapkan dapat menyatukan pola pikir dan kesepakatan tentang kurikulum muatan lokal yang akan di pilih. Rencananya akan ada pelatihan khusus yang akan dilaksanakan pada bulan Mei untuk tim penyusun kurikulum agar buku kurikulum muatan lokal yang baru dapat diterbitkan pada tahun ini juga.
.
.
.
.
.
More info :
• Telp : (0541) 742 368
• Hp/WA : 0822 5265 6265/ wa.me/6282252656265
• Web : – Disdik : http://disdik.samarindakota.go.id
• Fanpage/facebook : @disdiksmd
• Instagram : @disdikbudsmda
0
0
votes
Article Rating
Post Views:
123