PENYERAHAN ADIWIYATA DAN PERLOMBAAN MARCING BAND (MB) GITA BAHANA SMP NEGERI 35 SAMARINDA

PENYERAHAN ADIWIYATA DAN PERLOMBAAN MARCING BAND (MB) GITA BAHANA SMP NEGERI 35 SAMARINDA

Penyerahan Sekolah Adiwiyata dan Perlombaan Marcing Band (MB) Gita Bahana SMP Negeri 35 Samarinda

Pada hari Senin, 27 Juni 2022, DLH Kota Samarinda dan DLH Provinsi Kalimantan Timur menyelenggarakan penilaian Sekolah Adiwiyata yang di ikuti oleh Sekolah Dasar yang terdapat di Kalimantan Timur. Penilaian dilaksakan di lapangan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Samarinda. Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan kondisi yang baik bagi sekolah untuk menjadi tempat pembelajaran dan penyadaran warga sekolah agar dapat bertanggung jawab dalam upaya penyelamatan lingkungan hidup.

Pada penilaian yang di selenggarakan pada senin pagi tersebut dihadiri oleh puluhan kepala sekolah tingkat Sekolah Dasar yang ada di Kalimantan Timur.

Dalam program sekolah adiwiyata, sekolah harus mengisi form penilaian yang dikirim oleh panitia dari DLH Kota dan DLH Provinsi. Setelah mengisi form, tim penilai dari DLH akan melakukan verifikasi ke sekolah.

Setelah proses penilaian, warga Dinas Pendidikan dan Kebudayaan disuguhkan penampilan dari Marcing Band (MB) Gita Bahana SMP Negeri 35 Samarinda. Penampilan tersebut merupakan perform khusus yang hanya dapat disaksikan pada upacara pagi di kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) kota Samarinda. Penampilan ini dalam rangka pelepasan Marcing Band (MB) Gita Bahana SMP Negeri 35 Samarinda oleh Kadisdikbud Dr. Asli Nuryadin untuk mewakili Provinsi Kalimantan Timur dalam Festival Olahraga Rekreasi Masyarakat Nasional (Fornas) Palembang 2022 Induk Olahraga Federasi Youth Band Indonesia (FYBI).

Dalam pidatonya, Kadisdikbud Dr. Asli Nuryadin menyampaikan harapan kepada Marcing Band (MB) Gita Bahana SMP Negeri 35 Samarinda agar dapat mengharumkan nama Kalimantan Timur dalam ajang nasional tersebut.

Penampilan Marcing Band dari Marcing Band (MB) Gita Bahana SMP Negeri 35 Samarinda disambut meriah penonton yang didominasi oleh para pegawai kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Samarinda.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x